pilihan +INDEKS
Insiden Maut Terjadi Lagi di Tol Pekanbaru-Dumai, Dua Penumpang Wafat
PEKANBARU, beritaterkiniriau.com - Dua penumpang minibus Toyota Calya BM 1734 AT, diduga tewas di tempat, setelah mobil yang ditumpangi menabrak bagian belakang mobil Hino Tronton. Insiden maut terjadi di Jalan Tol Permai KM 46/200 jalur A, Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Riau, Sabtu (4/11).
Kasat PJR Polda Riau AKBP Budi Setiawan mengatakan, dari dua korban yang meninggal, satu berhasil diidentifikasi bernama Al Luan (53) dan satu lainnya masih diselidiki. Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 14.20 WIB.
"Dua korban meninggal dunia sudah dievakuasi dari lokasi kejadian," kata Budi.
Sedangkan, Herman Soegiarto Halim (47) supir yang mengemudikan mobil Calya, hanya mengalami luka ringan.

Diceritakan Budi, menurut keterangan saksi-saksi dikatakan tabrakan terjadi saat mobil Toyota Calya datang dari Pekanbaru tujuan Dumai.
Setibanya di lokasi, mobil Toyota Calya yang berjalan di jalur kanan tiba-tiba menabrak bagian kanan mobil Hino tronton bernomor polisi B 9935 TYW, yang dikemudikan Sepriadi (32).
"Kuat dugaan supir mobil Toyota Calya mengantuk saat mengemudi sehingga mengakibatkan terjadinya tabrakan," jelas Budi.
Akibat tabrakan tersebut kondisi bagian kiri mobil Toyota Calya diketahui mengalami kerusakan cukup parah. "Untuk barang bukti sudah diamankan di Polsek Kandis," jelas Budi. (MC Riau/HB)
(Mediacenter Riau/hb)
Berita Lainnya +INDEKS
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.
PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan apresiasi tinggi atas langkah cepat Pemerintah Kota Pekanbaru dalam menyalurkan bantuan bagi keluarga miskin ekstrem. Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Zulki
KUANSING - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) terus mendorong.
Pemda Kampar Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Dan Evaluasi Dukungan Pemerintah Daerah Terhadap Program 3 Juta Rumah
Bangkinang Kota, Asisten II Setda Kampar Drs. Muhammad, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian I.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Tim Lado Hijau KUA Salo Tebar Semangat Kerukunan di Gerak Santai HAB ke-80 Kemenag Kampar
Bangkinang Kota — Langkah-langkah penuh semangat tampak mengiringi kehadiran Tim Lado Hijau.







