pilihan +INDEKS
TPPS Riau Gandeng Kagama Sosialisasikan Pencegahan Tengkes
PEKANBARU, beritaterkiniriau.com - Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Provinsi Riau bersama dengan Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) Riau, berkolaborasi dengan melaksanakan kegiatan bakti sosial dan juga sosialisasi penurunan tengkes atau stunting. Kegiatan ini dipusatkan di halaman Kantor Dinas Sosial Riau, Jalan Sudirman Pekanbaru, Ahad (26/11/2023).
Sekretaris TPPS Riau Fariza mengatakan, saat ini angka stunting di Riau sudah ada pada level 17 persen. Pihaknya menargetkan, hingga akhir tahun mendatang angka stunting di Riau bisa turun hingga 14 persen sesuai target nasional.
“Terima kasih Kagama Riau sudah berkolaborasi, semoga kita bisa terus berkolaborasi untuk kesehatan masyarakat khususnya stunting. Kemudian, semoga anak-anak Riau bisa banyak kuliah di UGM,” harapnya.
Plt Gubernur Riau Edy Natar Nasution diwakili Kepala Bappeda Litbang Riau Emri Juli Harnis mengatakan, pihaknya mengapresiasi kepada TPPS Riau dan Kagama Riau yang sudah menginisiasi kegiatan ini. Karena saat ini penurunan stunting merupakan salah satu fokus dari pemerintah.
“TPPS bertugas mengkordinasi upaya penurunan stunting secara efektif, namun TPPS hendaknya dapat melakukan kordiansi dalam penurun stunting dengan banyak pihak,” katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, stunting merupakan ancaman terhadap kualitas hidup produktivitas dan daya saing bagi pembangunan sumber daya manusia. Dimana ada beberapa faktor yang mempengaruhi, mulai dari terjadinya praktik pengasuhan yang tidak tepat.
“Kemudian juga faktor makanan bergizi yang masih kurang karena harga makanan bergizi yang lebih mahal. Terjadinya infeksi berulang yang berdampak pada perkembangan anak, karena itu beberapa faktor tersebut dapat dipantau untuk mencegah stunting,” ujar Emri.
Sementara, Ketua harian Kagama Riau Arifudin mengatakan, kegiatan sosial ini sudah menjadi program tahunan. Karena Kagama punya moto guyub rukun Migunani. Yakni memberikan manfaat sebagai bentuk pengabdian masyarakat.
“Terima kasih kepada para pihak yang sudah mensuport kegiatan ini. Kami juga menumpukan donasi untuk Palestina yang sudah terkumpul Rp11 juta, dan kemungkinan masih akan bertambah lagi. Bantuan ini akan kami salurkan melalui lembaga Baznas Riau,” ujarnya. (MC Riau/Ms)
(Mediacenter Riau/ms)
Berita Lainnya +INDEKS
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.
PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan apresiasi tinggi atas langkah cepat Pemerintah Kota Pekanbaru dalam menyalurkan bantuan bagi keluarga miskin ekstrem. Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Zulki
KUANSING - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) terus mendorong.
Pemda Kampar Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Dan Evaluasi Dukungan Pemerintah Daerah Terhadap Program 3 Juta Rumah
Bangkinang Kota, Asisten II Setda Kampar Drs. Muhammad, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian I.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Tim Lado Hijau KUA Salo Tebar Semangat Kerukunan di Gerak Santai HAB ke-80 Kemenag Kampar
Bangkinang Kota — Langkah-langkah penuh semangat tampak mengiringi kehadiran Tim Lado Hijau.







