pilihan +INDEKS
Pemko Pekanbaru Targetkan Beri Subsidi Bunga Pinjaman Bank ke 1.000 UMKM
PEKANBARU, beritaterkiniriau.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, di 2024 ini menargetkan memberi subsidi bunga pinjaman bank kepada 1.000 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di wilayah setempat.
Dari data Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru, hingga kini sudah terdapat sekitar 200 UMKM yang dinyatakan lulus atau memenuhi persyaratan yang ditetapkan.
"Secara keseluruhan, yang mendaftar sebenarnya sudah ada sekitar 400. Namun yang memenuhi persyaratan, itu baru sekitar 200 UMKM," ungkap Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Pekanbaru, H. Sarbaini, S.Ag MH, Selasa (13/2).
"Kalau target kita, tahun ini ada 1.000 UMKM yang mendapatkan subsidi bunga pinjaman bank," ulasnya.
Ia menyampaikan, BI Checking atau layanan informasi untuk mengetahui riwayat atau jejak skor kredit atau pinjaman debitur masih menjadi kendala bagi pelaku UMKM untuk bisa mendapatkan bantuan subsidi bunga pinjaman bank.
“Karena BI Checking ini kan sistemnya online. Ketika pelaku UMKM sudah meminjam di bank lain, tentu pihak BPR (Bank Perkreditan Rakyat) tidak bersedia mengucurkan dana. Itu kendala yang paling banyak," ungkapnya.
Sementara itu bagi pelaku UMKM yang dinyatakan memenuhi persyaratan, mereka akan direkomendasikan ke BPR agar bisa diberikan pinjaman sebesar Rp5 sampai Rp15 juta.
"Nantinya dari suku bunga normal 12 persen, itu seluruhnya ditanggung oleh Pemko Pekanbaru. Kalau tahun lalu (2023), itu kan subsidinya hanya 9 persen. Kalau tahun ini ditanggung seluruhnya, 12 persen. Jadi 0 persen bunganya," terang Sarbaini.
Seperti diketahui, di 2024 ini Pemko Pekanbaru kembali memberikan bantuan subsidi bunga pinjaman bank kepada pelaku UMKM untuk keperluan pengembangan usaha.
Subsidi bunga pinjaman bank sendiri merupakan salah satu dari lima program prioritas Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP. Dalam program ini, pelaku UMKM bisa mendapatkan pinjaman sebesar Rp5 juta hingga Rp15 juta dari Bank Perkreditan Rakyat.
Nantinya bunga pinjaman 12 persen, seluruhnya ditanggung Pemko Pekanbaru. (Kominfo6/RD3)
Berita Lainnya +INDEKS
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.
PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan apresiasi tinggi atas langkah cepat Pemerintah Kota Pekanbaru dalam menyalurkan bantuan bagi keluarga miskin ekstrem. Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Zulki
KUANSING - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) terus mendorong.
Pemda Kampar Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Dan Evaluasi Dukungan Pemerintah Daerah Terhadap Program 3 Juta Rumah
Bangkinang Kota, Asisten II Setda Kampar Drs. Muhammad, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian I.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Tim Lado Hijau KUA Salo Tebar Semangat Kerukunan di Gerak Santai HAB ke-80 Kemenag Kampar
Bangkinang Kota — Langkah-langkah penuh semangat tampak mengiringi kehadiran Tim Lado Hijau.







