pilihan +INDEKS
Pedagang Diminta Pindah ke Pasar Induk Pekanbaru
PEKANBARU, beritaterkiniriau.com - Pembangunan Pasar Induk di Jalan Soekarno-Hatta Pekanbaru hampir rampung. Rencananya Pasar Induk tersebut mulai dioperasikan usai lebaran ini. Sosialisasi telah dilakukan kepada pedagang agar bisa bersiap untuk pindah.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Pekanbaru, meminta pedagang agar pindah jika pembangunan rampung. Mereka bisa mengisi lapak dan kios yang disediakan pengembang.
"Jangan sampai tujuan dan fungsi Pasar Induk ini tidak tercapai. Maka ketika Pasar Induk ini sudah dibuka, maka semuanya harus bisa pindah ke sana," kata Kepala Disperindag Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Senin (25/3/2023).
Ia menilai, perlu komitmen bersama untuk menghidupkan Pasar Induk. Jangan sampai ketika sudah pindah ke Pasar Induk, namun ada pedagang yang masuk lagi ke pasar tradisional lainnya. Pasar Induk sendiri menjadi terminal komoditi bahan pokok yang disalurkan ke konsumen.
Saat ini ada sekitar 300 pedagang bahan pokok yang berjualan di kawasan terminal C BRPS. Mereka bakal dipindahkan ke Pasar Induk usai lebaran tahun ini.
"Kita berharap adanya bantuan dari bidang perhubungan dan juga penegak Perda, agar bersama-sama dengan kita untuk bisa mendorong pedagang ke Pasar Induk," terangnya.
Pria yang akrab disapa Ami ini menambahkan, pedagang dipindahkan ke lokasi Pasar Induk jika bangunan dan infrastruktur pendukung sudah rampung.
"Itu dengan kepastian mereka semua dapat tempat. Terus infrastruktur nya seperti jalan, terus hanggar tempat bongkar muat, toilet dan lain-lain harus sudah siap semua," pungkasnya. (Kominfo8/RD2)
Berita Lainnya +INDEKS
Wakil Bupati Kampar Hadiri Soft Launching Kebun Raya Universitas Pahlawan, Dorong Pelestarian Keanekaragaman Hayati
Bangkinang Kota – Bupati Kampar yang diwakili Wakil Bupati Kampar Dr. Hj. Misharti menghadi.
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI CALON DIREKTUR PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA KAMPAR
Bangkinang Kota – Pemerintah Kabupaten Kampar melalui Panitia Seleksi Pengisian Jabatan Dir.
PEKANBARU – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan apresiasi tinggi atas langkah cepat Pemerintah Kota Pekanbaru dalam menyalurkan bantuan bagi keluarga miskin ekstrem. Asisten I Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Zulki
KUANSING - Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) terus mendorong.
Pemda Kampar Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Dan Evaluasi Dukungan Pemerintah Daerah Terhadap Program 3 Juta Rumah
Bangkinang Kota, Asisten II Setda Kampar Drs. Muhammad, mengikuti Rapat Koordinasi Pengendalian I.
Bupati Kampar Pimpin Rapat Staf Sekaligus Persiapan Awal Hari Jadi Kabupaten Kampar ke-76 Tahun 2026
Bangkinang Kota – Bupati Kampar, Ahmad Yuzar,S.Sos MT memimpin Rapat Staf sekaligus Persiap.
Tim Lado Hijau KUA Salo Tebar Semangat Kerukunan di Gerak Santai HAB ke-80 Kemenag Kampar
Bangkinang Kota — Langkah-langkah penuh semangat tampak mengiringi kehadiran Tim Lado Hijau.







