pilihan +INDEKS
Wali Kota Pekanbaru Bakal Tindak Tegas Oknum ASN yang Suka Bolos
PEKANBARU - Sejumlah oknum ASN di Pemerintah Kota Pekanbaru nekat tidak kunjung masuk kerja. Parahnya oknum ASN itu tetap menerima gaji setiap bulannya.
Hal ini membuat Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, geram dengan ulah oknum ASN tersebut. Ia mengaku siap menindak tegas oknum ASN yang suka boleh ini
"Ada oknum pegawai yang tidak masuk kerja, tapi tetap mendapatkan gaji. Ini harus ditindak secepatnya," tegasnya.
Dirinya menegaskan agar Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru bergerak cepat menindak oknum tersebut. Ia menilai sikap dari oknum pegawai pemerintah kota itu tidak dapat ditolerir.
Agung menginginkan agar BKPSDM Kota Pekanbaru menyampaikan laporan tentang siapa saja pegawai culas itu. Ia menyebut ada sejumlah oknum pegawai yang bolos kerja dengan durasi tidak masuk akal.
"BKPSDM segera laporkan pegawai yang tidak pernah masuk kerja," paparnya.
Agung menegaskan bahwa dirinya siap membantu proses pemberhentian oknum ASN itu. Apabila oknum pegawai tersebut memang sudah tidak berminat menjadi ASN.
"Saya akan bantu prosesnya secepat cepatnya," ulasnya.
Agung mendorong agar para ASN dapat meningkatkan kinerja pasca momen Idul Fitri. Ia mengingatkan agar mereka bisa memberi pelayanan maksimal kepada masyarakat.
"Sehabis lebaran ini tentu semua punya semangat baru, maka bisa jadi pendorong untuk meningkatkan pelayanan bagi masyarakat," paparnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Hubungkan MPP dan RTH Kaca Mayang, Wako Agung Bakal Bangun JPO Ramah Disabilitas
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, berencana membangun Jembatan.
Wawako Ajak Anak-Anak di TK Negeri 6 Pekanbaru Gemar Makan Sayur
PEKANBARU - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru Markarius Anwar, meninjau la.
Wali Kota Pekanbaru Resmikan SLB Santa Lusia di Rumbai, Apresiasi Peran Donatur dan Dedikasi Pendidik
PEKANBARU - Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi dan pe.
Peternakan Ayam Petelur Lapas Pekanbaru Dukung Ketahanan Pangan Nasional
PEKANBARU - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru terus menunjukkan.
Penyelesaian Persoalan Banjir di Pekanbaru, Pemko Gandeng Berbagai Pihak
PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, masih berupaya mengatasi per.
PEKANBARU - Layanan Hemodialisis di Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Pekanbaru akhirnya beroperasi. Masyarakat sudah bisa melakukan proses cuci darah di rumah sakit pemerintah itu terhitung, Senin (27/10/2025). Penggunaan lay
PEKANBARU - Walikota Pekanbaru Agung Nugroho mengucapkan selamat atas pelan.







